Lembaga Kemanusiaan Profesional Aksi Cepat Tanggap Cabang Jambi - Alquran Lusuh Tanpa Terjemahan, Wakaf Mushafmu Jadikan Mereka Hafizh Quran

Masih sangat banyak santri-santri terutama mereka yang menimba ilmu agama di pelosok Jambi yang membutuhkan mushaf-mushaf Al-Quran yang baru dikarenakan mushaf mereka sudah lusuh dan rusak. Mari bantu hadirkan mushaf Al-Qur'an baru untuk mereka !

Alquran Lusuh Tanpa Terjemahan, Wakaf Mushafmu Jadikan Mereka Hafizh Quran

Lokasi Donasi Jambi

Telah selesai sejak 14 August 2022



Bantu sebarkan program ini melalui sosial media

Masih sangat banyak santri-santri terutama mereka yang menimba ilmu agama di pelosok Jambi yang membutuhkan mushaf-mushaf Al-Quran yang baru dikarenakan mushaf mereka sudah lusuh dan rusak. Mari bantu hadirkan mushaf Al-Qur'an baru untuk mereka !

Deskripsi Program

Alhamdulillah, ternyata banyak sekali anak-anak di negeri ini yang memiliki semangat tinggi untuk belajar dan menghafal alquran, hal ini patut kita syukuri karena dengan begitu insyaallah iman dan akhlaq mereka akan terjaga karena berpegang teguh pada pedoman dari Allah subhanahu wa ta'ala.

Namun sayang, ternyata masih banyak para pejuang penghafal alquran yang belum memiliki qur'an yang layak, bahkan ada yang tidak punya sama sekali sehingga harus bergantian dengan temannya.

Karenanya, mari bersama bantu hadirkan mushaf-mushaf baru untuk para santri dan penghafal qur'an di Jambi, agar mereka semakin bersemangat belajar dan menghafal.

 

“Mau Al-Qur’an yang baru yang bagus dan ada artinya, yang ini sudah banyak sobek-sobek, bungkusnya juga udah hilang” Kata salah satu santri.

Sahabat Dermawan, ternyata masih sangat banyak santri-santri terutama yang di pelosok yang membutuhkan mushaf-mushaf Al-Qur’an yang baru dikarenakan mushaf mereka sudah rusak. Ada mushaf yang sudah tidak ada lagi cover nya, ada juga mushaf yang dalam kondisi sobek, bahkan memang ada Pondok Pesantren atau Rumah tahfidz yang kekurangan mushaf padahal para santri itu setiap harinya selalu berinteraksi dengan Al-Qur’an.

Sahabat Dermawan, Rasulullah SAW bersabda, ‘Salah satu amal kebaikan yang pahalanya terus terbawa kepada si mayyit sampai ke alam kuburnya adalah sedekah dan mewariskan (mewakafkan) mushaf Al Qur’an (HR. Bukhari)

Maka dari itu, sesusai Hadist diatas kami dari ACT Jambi bersama UMEGA CELL mengajak orang-orang baik dan sahabat dermawan semuanya untuk membantu para santri dan pihak pondok pesantren mendapatkan mushaf yang baru. Bayangkan, begitu besar amal kebaikan dengan cara mewakafkan mushaf Al-Qur’an. Selama mushaf itu dibaca oleh para santri maka selama itu pula pahala jariyah diperuntukkan untuk kita yang telah membantu dan terus mengalir hingga alam kubur.

Donatur Penerimaan Lain

Donatur Online Fundraising

Sosial media terkait program