Lembaga Amil Zakat Bangun Kecerdasan Bangsa - Donasi Untuk Pesantren Daarul Hijrah Sumsel

Donasi Santunan Santri Yayasan Darul Hijrah

Donasi Untuk Pesantren Daarul Hijrah Sumsel

Donasi Santunan Santri Yayasan Daarul Hijrah

Lokasi Donasi Sumatera Selatan


Bantu sebarkan program ini melalui sosial media

Donasi Santunan Santri Yayasan Daarul Hijrah

Deskripsi Program

DONASI UNTUK PESANTREN DAARUL HIJRAH SUMSEL

 

Pondok Pesantren Daarul Hijrah adalah pondok pesantren khusus yatim dan dhuafa yang berada dibawah naugan Yayasan Daarul Hijrah Sumatera Selatan. Pondok Pesantren Daarul Hijrah bertujuan untuk mendidik santri-santrinya dari yang tidak mampu secara spiritual, emosional, intelektual, finansial dan sosial menjadi santri yang cerdas secara spiritual, emosional, intelektual, finansial dan sosial, sebagaimana Visi dan Misi Daarul Hijrah. Kegiatan santri Pondok Pesantren Daarul Hijrah terdiri dari sekolah formal, kajian keagamaan dan les bahasa. Semua biaya kegiatan yang berlangsung di Pondok Pesantren Daarul Hijrah seperti pendidikan formal dan agama hingga kebutuhan harian dibiayai dari donasi para donatur yang tidak mengikat.

 

Jumlah santri yang belajar di Pondok Pesantren Daarul Hijrah terdiri dari santri mukim sebanyak 13 orang dan santri non mukim sebanyak 167 orang. Pondok Pesantren Daarul Hijrah memiliki tiga lokasi, yaitu Asrama Putra I yang berlokasi di Jl. Wirajaya I No. 31 RT.02 RW.02 Kel. Siring Agung Kec. Ilir Barat I Pakjo Palembang yang berstatus sewa. Asrama Putra II yang berlokasi di Jl. Tanjung Api-api Lr. Harapan I RT.014 RW.01 Kel. Talang Keramat Kec. Talang Kelapa Banyuasin Sumatera Selatan yang berstatus bangunan wakaf milikYayasan. Dan Asrama Putri yang berlokasi di Jl. Wirajaya I No. 518 RT. 03 RW. 02 Kel. Siring Agung Kec. Ilir Barat I Pakjo Palembang yang berstatus sewa.

 

Donasi yang terkumpul akan dialokasikan untuk kebutuhan operasional Pondok Pesantren Daarul Hijrah, yaitu untuk konsumsi harian santri, uang saku dan transport, belanja keperluan bulanan, biaya sekolah dan SPP santri, biaya listrik dan air, dan biaya sewa asrama. Dengan total kebutuhan sebesar Rp. 13.680.000,- per bulan. Laporan keuangan dan kegiatan Pondok Pesantren Daarul Hijrah setiap bulannya kami publish di weblog https://yayasandaarulhijrahsumsel.wordpress.com yang dapat di akses secara transparan.

Donatur Penerimaan Lain

Donatur Online Fundraising

Bantu sebarkan program ini dengan menjadi Fundraiser (penyebar amal baik)

atau Anda bisa membantu menyebarkan kebaikan

Sosial media terkait program