
Wakaf 99 Masjid
Bersama Bantu Renovasi 99 Masjid Nusantara

Ada banyak masjid yang hanya bisa menyimpan niat baik tersebut karena belum mampu mewujudkannya. Buktinya, Wakaf Salman ITB telah menerima banyak permohonan pengajuan dari berbagai masjid. Masjid-masjid di wilayah Jawa Barat ini, memanggil kami dan A
Marhaban yaa Ramadhan..
Meski bulan ini masih bulan Syaban, namun ini kesempatan bagi kita untuk lebih siap melalui Ramadan. Sama halnya dengan kita, begitupun 741.991 yang tengah meningkatkan fasilitas ibadah demi setiap aktivitas Ramadan yang lebih berkah.
Namun, ada banyak masjid yang hanya bisa menyimpan niat baik tersebut karena belum mampu mewujudkannya. Buktinya, Wakaf Salman ITB telah menerima banyak permohonan pengajuan dari berbagai masjid. Masjid-masjid di wilayah Jawa Barat ini, memanggil kami dan Anda Sahabat untuk segera turun membantu.
Kemudian, lahirlah program 99 Masjid Ramadan yang bertujuan untuk memberikan perbaikan dan renovasi sarana prasarana masjid.
Setiap Wakaf 99 Masjid Ramadan yang Sahabat salurkan akan digunakan untuk:
- pembangunan fasilitas masjid
- penyediaan sarana & prasarana (karpet masjid, sound system, dan lain sebagainya)
- perbaikan speaker ataupun berbagai alat pelengkap ibadah dan dakwah masjid
Jika ditanya, apa nilai kebaikan dari membantu masjid-masjid mempersiapkan Ramadan? Yakni janji Allah Swt. bagi siapapun yang membangun & memakmurkan masjid yaitu surga-Nya. Bayangkan, ratusan ribu jamaah di masjid-masjid yang akan Sahabat bantu. InsyaAllah.. setiap kebaikan Ramadan yang mereka lakukan, maka pahalanya juga akan Sahabat dapatkan, mengalirkan pahala jariyah yang tak henti putusnya.
Tiada lain, semua kita niatkan untuk meraih berkah Ramadan dan bisa kembali fitri di bulan suci. Aamiin ya Rabb..
Wakaf Salman ITB juga mengundang Sahabat untuk bersama-sama meneruskan jejak Rasulullah untuk membangun peradaban yang maju melalui program 99 Masjid Ramadan. Kami percaya bahwa kemajuan umat dimulai dari masjid yang berdaya, menggerakan berbagai macam kegiatan positif dan produktif, dan berperan besar bagi dunia.
مَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمْ فِي سَبِيلِ اللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنْبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنْبُلَةٍ مِائَةُ حَبَّةٍ وَاللَّهُ يُضَاعِفُ لِمَنْ يَشَاءُ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ
“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh butir, pada tiap-tiap butir tumbuh seratus biji. Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa saja yang Dia kehendaki, Dan Allah Maha Kuasa (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui” (Qs Al-Baqarah 261)