
Bantu Bahagiakan Yatim Dhuafa
Bahagia Mereka Berkah untuk Kita

Program ini sebagai bentuk kasih sayang kami dalam memberikan kebahagiaan kepada anak-anak yatim dhuafa
Perkenalkan kami ZISWAF 165 yang berfokus dalam kesejahteraan umat melalui Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf. Kami membuat program sebaik mungkin, agar bantuan bisa berguna membantu anak Yatim dan Duafa yang sangat membutuhkan uluran tangan kita semua.
Alasan kami menggalang dana , keadaan saat ini yang mendesak akibat wabah membuat tidak hanya orang tua yang kesulitan, tetapi para anak Yatim dan Duafa pun demikian merasakan dampak tersebut
melalui program ini kami ingin memberikan kebahagiaan untuk mereka, Insya Allah program ini akan terus berlanjut untuk bisa menebar banyak kebaikan
Saat ini secara rincian kami membutuhkan dana sebesar Rp 75.000.000 yang di mana parcel seharga 150.000+santunan akan diberikan kepada 500 anak yatim dan duafa yang sangat membutuhkan.
semoga donasi yang donatur berikan bisa memberikan kebahagiaan untuk anak yatim dan duafa, tidak hanya untuk bulan Ramadhan saja, tapi seterusnya
"Mereka bertanya kepadamu tentang anak yatim, katakan lah "Memperbaiki keadaan mereka adalah baik," (QS. Al-Baqarah [2]: 220).